Heningkan Cipta Detik-detik Proklamasi, Kendaraan di Sejumlah Wilayah Kec. Tangse Dihentikan

Tribratanewspolrespidie.id /

Memperingati hari Kemerdekaan RI ke-76, Selasa (17/8/2021) kendaraan yang melintasi Mane-Geumpang dan Via Meulaboh dihentikan sementara guna mengheningkan cipta selama 2 menit.

Kapolres Pidie AKBP Padli, S.H, S.I.K, M.H melalui Kapolsek Tangse IPDA Heri yanto, S.H mengatakan, pihaknya beserta Instansi terkait Kec. Tangse melakukan kegiatan pemberhentian aktivitas di area publik atau ruas jalan di Lintas Geumpang-meulaboh. Hal itu dilakukan untuk memperingati suasana kemerdekaan dengan penuh khidmat.

Kita laksanakan di tempat terbuka di area publik tempat masyarakat beraktivitas, di situ kami hentikan kegiatan masyarakat di ruas jalan, pengendara, orang dewasa, anak kecil dan sebagainya agar dapat mengikuti dengan khidmat ketika kita mengumandangkan lagu Indonesia Raya,” ujarnya.

Kegiatan tersebut tetap mematuhi Protokol Kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah guna untuk tidak terdampak nya dengan Virus Corona.

About Indra Humas

Check Also

Kapolres Pidie Tinjau Kesiapan Venue PON XXI Aceh-Sumut di Kabupaten Pidie

Tribratanewspolrespidie.id / Sigli – Kepala Kepolisian Resor Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK, bersama sejumlah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: MAAF, ARTIKEL INI DILINDUNGI ADMIN !!!