Wakapolda Aceh Kunjungi Kampung Tangguh di Desa Mali Uke Kec. Sakti

Tribratanewspolrespidie.id |

Wakapolda Aceh BRIGJEN POL Drs. Raden Purwadi, S.H, beserta rombongan dan didampingi Kapolres Pidie AKBP Zulhir Destrian, S.I.K, M.H, seluruh pejabat Utama Polres Pidie melaksanakan kunjungan ke lokasi Kampung Tangguh di Desa Mali Uke Kec. Sakti Kab. Pidie, Selasa (23/02/2021).

Dengan kedatangan Wakapolda Aceh dan romobongan ke Kampung Tangguh yang berada di Desa Mali Uke Kec. Sakti Kab. Pidie langsung disambut baik oleh Wakil Bupati Pidie Fadhlullah TM Daud, ST dan Frokopimda Kab. Pidie, serta perangkat Desa Mali Uke Kec. Sakti Kab. Pidie.

“Dengan keberadaan Kampung Tangguh ini di lokasi yang sedang masa Pandemi penyebaran Virus Corona atau disebut dengan Covid-19 salah satunya di Desa Mali Uke Kec. Sakti dapat membantu menurunkan penyebaran Virus Corona hingga saat ini Desa Mali Uke bisa menerapkan Kampung Tangguh.

“BRIGJEN POL Drs. Raden Purwadi, S.H menerangkan, untuk itu kita menguatkan Kampung Tangguh seperti di Desa Mali Uke serta di setiap wilayah Polsek jajaran Polres Pidie dengan harapan memutus penyabaran virus.” Dalam pengecekan terhadap kesiapan pengembangan Desa Mali Uke Kec. Sakti dalam penanganan covid – 19 dari berbagai aspek ketahanan yang ada serta perkembangan situasi selama pandemi covid-19, dan memberikan himbauan agar ditingkatkan kegiatan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat Desa Mali Uke dalam Pandemi ini untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan. ungkap Wakapolda Aceh.

Tentunya dengan adanya kunjungan Wakapolda Aceh berharap memberikan dampak yang baik dalam hal memotivasi Personil Polres Pidie dan masyarakat di Desa Mali Uke, dan dapat memberikan Arahan serta Petunjuk bagi Desa Mali Uke dalam tatanan di masa Pandemi serta selalu mematuhi protokol kesehatan dan meningkat kegiatan dalam berbagai aspek ketahanan,”.

About Indra Humas

Check Also

Kapolres Pidie Tinjau Kesiapan Venue PON XXI Aceh-Sumut di Kabupaten Pidie

Tribratanewspolrespidie.id / Sigli – Kepala Kepolisian Resor Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK, bersama sejumlah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: MAAF, ARTIKEL INI DILINDUNGI ADMIN !!!