Polres Pidie Gelar Sosialisasi RKA-K/L 2021 dan Penyerahan Rendigas Tahun 2021

Tribratanewspolrespidie.id |

Polres Pidie  di tahun 2021 menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi DIPA/RKA-KL, dan penyerahan Rendigas Anggaran tahun 2021 di ruang Aula Wira Satya Polres Pidie. Senin (04/1/2021).

Dalam sambutan Kapolres Pidie  AKBP Zulhir Destrian, S.I.K, M.H menjelaskan, pada dasarnya, apa yang telah disosialisasikan dalam DIPA, untuk dipahami dikarenakan rencana kegiatan harus di wacanakan dalam 1 tahun. “Jangan pernah terjadi penyerapan anggaran diakhir tahun saja, hal ini menyalahi aturan yang tidak sesuai dengan peraturan yang berlaku,”.

Maka apabila mendapat DIPA dan Sosialisasi oleh Kabagren, pahami kemana saja anggaran akan di ploting dan bagaimana pertanggung jawabannya, “Rencanakan kegiatan disertai Dokumentasi, laporan pelaksanaan serta penyerapan anggarannya”. Harapan saya, tingkat kinerja di tahun 2021 bagi seluruh Personel Polres Pidie dan manfaatkan anggaran sehemat mungkin, Ekonomis dan Dinamis,.

Sementara itu, Kabagren Polres Pidie KOMPOL Husaini mengatakan, dalam Prioritas Nasional RKP Tahun 2021 ada beberapa hal yang harus dilakukan.

“Sesuai dengan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 86 tahun 2020 memiliki Rencana Kerja Pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan ketahanan Ekonomi untuk pertumbuhan berkualitas dan berkeadilan Pembangunan Manusia, pengembangan wilayah untuk mengurangi kesenjangan penguatan konektivitas, SDM berkualitas dan berdaya saing Peningkatan Nilai Tambah Ekonomi, revolusi mental dan pembangunan kebudayaan, pemantapan Ketahanan Energi, Pangan, dan Sumber Daya Air, infrastruktur untuk Ekonomi dan pelayanan dasar,  lingkungan hidup, ketahanan bencana, dan perubahan iklim dan stabilitas Polhukhankam dan transformasi pelayanan public,”.

Selanjutnya, Penegakan Hukum secara berkeadilan dan  terpercaya, meningkatkan Profesionalisme dan kesejahteraan SDM Polri, pengembangan almatsus Kepolisian yang modern secara bertahap dan berkelanjutan dan regulasi dan sistem pengawasan yang efektif dan terpercaya, pungkasnya.

About Indra Humas

Check Also

Kapolres Pidie Tinjau Kesiapan Venue PON XXI Aceh-Sumut di Kabupaten Pidie

Tribratanewspolrespidie.id / Sigli – Kepala Kepolisian Resor Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK, bersama sejumlah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: MAAF, ARTIKEL INI DILINDUNGI ADMIN !!!