PENYERAHAN BANSOS DAN PELAYANAN KESEHATAN GRATIS DALAM RANGKA HARI HUMAS POLRI KE-71 TAHUN 2022.

Tribratanewspolrespidie.id /

Selasa, 25/10/ 22 bertempat di Terminal Bus Kota Sigli Polres Pidie telah dilaksanakan kegiatan Bantuan Sosial dan Pelayanan Kesehatan Gratis kepada Masyarakat Kecamatan Pidie dan Masyarakat Kecamatan Kota Sigli dalam rangka memperingati Hari Humas Polri Ke-71 Tahun 2022.

Kegiatan Pelayanan Kesehatan Gratis dan Bantuan Sosial dalam rangka memperingati Hut Humas Polri Ke-71 Tahun 2022 dipimpin oleh Kapolres Pidie, AKBP Padli, SH, SIK, MH, dan turut hadir dalam acara tersebut Ketua Bhayangkari Cabang Pidie Ny. Yayuk Padli, Waka Polres Pidie Kompol Muhammad Taufiq, SIK, MH serta Para PJU Polres Pidie, Personil Satlantas, Sat Binmas, Personil Sihumas, Si Dokkes Polres Pidie dan Dinkes Kabupaten Pidie.

Adapun Jumlah masyarakat yang datang pengobatan massal dalam rangka memperingati Hut Humas Polri Ke-71 Tahun 2022 berjumlah 250 orang.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres Pidie AKBP Padli, S.H, S.I.K, M.H memberikan Bantuan sosial sebanyak 100 paket sembako diberikan kepada masyarakat kurang mampu, salah satunya tukang sapu jalan dan pengemudi becak motor yang dilakukan secara mobile.

Dalam kesempatan itu pula salah satu masyarakat yang menerima bantuan dan pengobatan gratis memberikan tanggapan tentang Kepedulian Polri terhadap masyarakat, dan mengucapkan terima kasih banyak kepada Kapolres Pidie telah memberikan bantuan kepada kami, imbuh salah satu masyarakat.

Masyarakat sangat berterima Kasih kepada Polres Pidie yang telah melaksanakan kegiatan pelayanan gratis dan dan mendo’akan agar seluruh jajaran Kepolisian Resor Pidie selalu dalam lindungan Allah SWT dalam menjalankan tugas amiin.

About Indra Humas

Check Also

Gerak Cepat Polisi bersama TNI Bantu Warga Tangse Yang Terdampak Longsor

Tribratanewspolrespidie.id / Sigli – Sejumlah personel Polsek Tangse Polres Pidie yang dipimpin langsung oleh Kapolsek …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: MAAF, ARTIKEL INI DILINDUNGI ADMIN !!!