Kapolres Pidie dan Forkopimda Undi Vaksinasi Berhadiah Umroh dan Door Prize Akhir Tahun

Tribratanewspolrespidie.id |

Kepala Kepolisian Resor Pidie AKBP Padli, S.H, S.I.K, M.H, bersama Forkopimda dan dihadiri Bupati Pidie, ibu Bhayangkarai, seluruh Perwira Staf Polres Pidie dan para Kapolsek serta Personil Polres Pidie, masyrakata Kab. Pidie melaksanakan pengundian hadiah utama dengan tajuk VAKUM Vaksinasi Umroh dan hadiah lainnya dengan menjemput berkah kita vaksin mendapat rejeki di Gedung Prasena Polres Pidie. Jum’at (31/12/21).

Adapun Hadiah utama nya yaitu 1 paket Umroh gratis dari Polda Aceh, 10 Paket Umroh Kapolres Pidie, 3 Unit Sepeda Motor, 4 Hand Tractor, 4 unit Sepeda Sport, serta hadiah lainnya seperti Kulkas, Strika, Kompor gas, kipas angin, Dispenser, Rice Cooker dan Blender yang dibagikan kepada masyarakat yang beruntung dengan pengundian paket tersebut.

Kapolres Pidie AKBP Padli, S.H, S.I.K, M.H menyampaikan, masyarakat yang beruntung dan terpilih dalam pengundian paket hadiah umroh serta hadiah lainnya bisa bermanfaat bagi masyarakat dan bisa digunakan dengan baik, dengan kegiatan seperti ini mudah-mudahan Covid-19 ini cepat berakhir dan masyarakat Kab. Pidie bisa hidup sehat dan normal dan menjalankan aktifitas kembali secara normal seperti biasanya.

“Selamat kepada masyarakat Kab. Pidie telah mendapatkan paket umrah gratis dan hadiah lainnya Mudah-mudahan dapat memicu semangat masyarakat yang lain untuk melaksanakan vaksinasi,khususnya di Aceh Pidie, tujuan diadakannya program vaksinasi berhadiah ini, yaitu Agar masyarakat mendukung percepatan vaksinasi agar terciptanya kesehatan khususnya di Kabupaten Pidie sehingga pemulihan ekomoni bisa segera tercapai”. tutup Kapolres Pidie.

About Indra Humas

Check Also

Kapolres Pidie Tinjau Kesiapan Venue PON XXI Aceh-Sumut di Kabupaten Pidie

Tribratanewspolrespidie.id / Sigli – Kepala Kepolisian Resor Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK, bersama sejumlah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: MAAF, ARTIKEL INI DILINDUNGI ADMIN !!!